Sabtu, 07 Juni 2014

Puisi "JAM"

JAM


Goresan Pena: Dhaifina Fitriani



Bentuk yang indah, cantik dan beragam
Dengan berbagai warna tercipta padamu
Terdapat deretan angka
Menunjukkan perputaran waktu yang berganti
        Berputar mengikuti poros bumi yang lingkar
        Garis-garis kecil bergerak setapak demi setapak
        Tak pernah terdengar akan keluh kesahmu
        Ksrena kau sadar, tugasmu takkan pernah selesai
        Membantu kehidupan ini agar tetap displin
Berbagai rintangan kehidupan
Berbagai aktivitas yang harus dilakukan bersamaan
Berbagai hal lainnya yang perlu terlaksana
Karnamulah aku bisa melakukan semua itu
        Bukan saja aku, semua orang merindukan wujudmu
        Setiap detik kami selalu melempar pandangan kearahmu
        Tak terasa jarum-jarum kecilmu telah berputar begitu cepat
        Aktivitas demi aktivitas telah terangkai dan terlaksana
        Hidup dengan kedisplinan dan keteraturan
Menyia-nyiakanmu batin tersiksa
Sungguh berjasanya, tugasmu dalam hidup ini
Membantu memanage kehidupan
Bahagia hidup dengan disiplin
Jam kehidupanku


Ijin dulu ya mba/mas kalau suka ini puisi ;;) thanks (♥ε♥)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar